Santunan anak yatim

SANTUNAN ANAK YATIM PIATU DI BULAN MUHARAM

Bulan Muharram adalah bulan yang diisi dengan berbagai amal ibadah dan kegiatan berkah bagi umat Muslim di seluruh dunia. Diantara kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh PK IPNU – IPPNU SMK AL-FALAH GONDANGLEGI yaitu santunan anak yatim yang kali ini dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 29 Juli 2023 di di Aula SMK AFGO.

Sambutan dari Bpk. M.Fuad Hasan, S.Kom selaku kepala sekolah SMK AFGO mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pantitia yang terlibat dalam kegiatan santunan anak yatim ini, terutama kepada Bpk. Ahmad Turmudzi, S.H selaku Pembina dan Ibu Siti Fatimah, S.Si  selaku Kesiswaan, “saya perhatikan kegiatan baksos ini sangatlah antusias, saking antusiasnya panitia berani menggalang dana ke SPBU Putat gondanglegi” ucap kepala sekolah.


Mereka (anak yatim) Menerbangkan balon yang dikatkan bersama do'a   

Kegiatan santunan anak yatim adalah momen penting untuk mengajarkan kita tentang

1.Mengajarkan Kasih Sayang dan Keterbukaan Hati

Santunan anak yatim di sekolah adalah kesempatan bagi siswa untuk belajar tentang arti sejati dari kasih sayang dan keterbukaan hati terhadap sesama. Melalui kegiatan ini, para siswa diajak untuk memahami bahwa mereka bisa berkontribusi dalam meringankan beban hidup anak-anak yatim dengan memberikan bantuan dan kepedulian.

2. Menguatkan Persaudaraan dalam Komunitas Sekolah

Santunan anak yatim di sekolah menjadi pengikat yang menguatkan persaudaraan di antara siswa dan tenaga pendidik. Kegiatan ini menciptakan ikatan emosional dan kepedulian yang mendalam, memperkuat solidaritas dalam lingkungan Pendidikan. 

Penggalangan dana santunan anak yatim di SPBU Putat Gondanglegi  

3. Menumbuhkan Rasa Syukur dan Kedermawanan

Mengajarkan siswa tentang pentingnya bersyukur atas nikmat yang dimiliki adalah salah satu aspek penting dari kegiatan santunan anak yatim. Saat siswa menyadari betapa beruntungnya mereka memiliki keluarga dan kesempatan untuk mendapatkan pendidikan, mereka akan lebih termotivasi untuk berbagi dan berbuat baik kepada sesama.

4. Merayakan Makna Sejati dari Bulan Muharram

Di tengah berbagai kegiatan ibadah lainnya di bulan Muharram, memberikan santunan kepada anak yatim di sekolah memberikan makna sejati tentang keberkahan dan kemurahan hati. Kegiatan ini menunjukkan bahwa kebaikan dan kasih sayang harus tersebar luas dan tidak mengenal Batasan

Posting Komentar untuk "Santunan anak yatim"